judul gambar

Hore ,Tiang Listrik Yang Berdiri Kokoh Di Tengah Jalan Raya Kp. Bungin Bakal Di Pindahkan

KABARDESANUSANTARA.COM, BEKASI – Warga kini dapat bernapas lega, pasalnya tiang listrik yang berdiri kokoh di tengah jalan raya Kp. Bungin Desa Pantai Bakti Kecamatan Muaragembong Kabupaten Bekasi. Akan segera di pindahkan agar tidak mengganggu masyarakat pengguna jalan. Rabu (04/09/2024)

Hal tersebut di sampaikan (Otong) kepala Dusun setempat kepada media.

” Alhamdulilah Tiang listrik sudah di kirim Bang , tinggal nunggu plaksanaanya saja, ” katanya.

Sebelumnya di beritakan adanya tiang listrik yang berdiri kokoh di tengah jalan raya di kampung Bungin Desa Pantai Bakti Kecamatan Muaragembong yang sempat viral, bahkan mantan PJ Bupati Dani Ramdan yang saat itu menjabat sebagai PJ Bupati Bekasi berjanji bakal memindahkan tiang listrik tersebut dengan jeda waktu satu bulan

Namun sampai berakhirnya masa jabatannya tiang listrik tersebut masih berdiri kokoh di tengah jalan raya Pantai Bakti Bungin

(M.A/Chupes)

judul gambar

judul gambar
Penulis: M.A/ChupesEditor: Sumardi /Pirman