judul gambar

Ketua IPSI Try Widodo Pimpin Latihan Bersama Enam Perguruan Pencak Silat di Pebayuran

oppo_0

KABARDESANUSANTARA.COM, KABUPATEN BEKASI – Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Tri Widodo memimpin latihan gabungan yang melibatkan enam perguruan pencak silat di Kecamatan Pebayuran. Kabupaten Bekasi. Acara ini dilaksanakan di lapangan terbuka di depan Polsek Pebayuran dan dihadiri oleh puluhan peserta dari berbagai perguruan. Minggu (20/10/2024)

Latihan ini bertujuan untuk melestarikan dan meningkatkan keterampilan para pesilat serta mempererat tali persaudaraan antar perguruan. Dalam sambutannya, Tri Widodo mengungkapkan pentingnya kolaborasi dan komunikasi antar perguruan untuk memajukan pencak silat di daerah.

“Melalui latihan bersama ini, sekaligus kita dapat melestarikan dan saling belajar dan berbagi pengalaman. Ini adalah langkah penting untuk mengembangkan pencak silat di wilayah Pebayuran, Kabupaten Bekasi” ujarnya.

Pencak silat kecamatan Pebayuran 

Acara ini diisi dengan berbagai teknik dan latihan fisik yang dipandu oleh pelatih dari masing-masing perguruan. Peserta terlihat antusias mengikuti setiap sesi, menunjukkan semangat tinggi dalam melestarikan seni bela diri tradisional Indonesia ini.

Latihan bersama ini diharapkan dapat menjadi agenda rutin, sebagai bentuk komitmen IPSI dalam membina dan mengembangkan pencak silat di tingkat lokal.

Red

judul gambar

judul gambar
Penulis: Pirman Editor: Sumardi/Pirman