User Icon Hai pembaca setia! Temukan solusi media online Anda di AMK WebDev.

Busa Kembali Muncul di Kali Bekasi, DLH Kota Bekasi dan KP2C Lakukan Susur Sungai

KabarDesaNusantara.Com, Kota Bekasi โ€” Fenomena munculnya busa di aliran Kali Bekasi kembali terjadi dan menyita perhatian masyarakat.

Kondisi ini diketahui kerap berulang, terutama setelah hujan deras dan pada masa libur panjang, sehingga menimbulkan kekhawatiran terhadap kualitas lingkungan perairan di wilayah Kota Bekasi.Menindaklanjuti kondisi tersebut, bergerak cepat dengan melakukan kegiatan susur sungai pada Senin (29/12).

Dalam kegiatan ini, DLH Kota Bekasi berkolaborasi dengan (KP2C), komunitas yang selama ini aktif melakukan pemantauan dan advokasi pelestarian sungai di wilayah Bekasi dan sekitarnya.

Kegiatan susur sungai dilakukan untuk memantau kondisi fisik air, mengidentifikasi titik-titik yang diduga menjadi sumber pencemaran, serta mengumpulkan data lapangan sebagai bahan tindak lanjut penanganan lingkungan.

Kolaborasi ini dinilai penting guna memperkuat pengawasan kualitas air, khususnya pada aliran sungai lintas wilayah.

Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Bekasi, Dra. Kiswatiningsih, M.Sc , menegaskan pihaknya berkomitmen melakukan penelusuran secara menyeluruh dan berkelanjutan.

โ€œFenomena busa di Kali Bekasi ini tidak bisa dianggap sepele. Kami melakukan susur sungai untuk memastikan kondisi lapangan secara langsung, mengidentifikasi kemungkinan sumber pencemar, serta mengambil langkah cepat dan terukur sesuai kewenangan yang ada,โ€ ujarnya.

Sementara itu, Ketua KP2C yang turut hadir di lapangan menyampaikan bahwa dari hasil pantauan sementara, belum ditemukan sumber pencemar di aliran Kali Cileungsi.


โ€œBerdasarkan hasil susur sungai hari ini, kami belum menemukan sumber pencemar di Kali Cileungsi. Namun penelusuran akan terus dilakukan, termasuk dengan menggali informasi dari warga sekitar,โ€ kata Puarman.

DLH Kota Bekasi selanjutnya akan berkoordinasi dengan sebagai bentuk komitmen bersama dalam pengawasan kualitas air sungai lintas wilayah.

Setiap indikasi pencemaran yang ditemukan akan ditindaklanjuti sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Selain itu, DLH Kota Bekasi mengimbau seluruh elemen masyarakat dan pelaku usaha agar berperan aktif menjaga kelestarian lingkungan.

โ€œKami mengajak masyarakat dan pelaku usaha untuk tidak membuang limbah ke badan air serta mematuhi ketentuan pengelolaan lingkungan. Sungai adalah sumber kehidupan yang harus kita jaga bersama,โ€ tambah Kiswatiningsih.

Menjaga kualitas air sungai merupakan tanggung jawab bersama antara pemerintah pusat dan daerah, pelaku industri, serta masyarakat.

Melalui sinergi pengawasan, penegakan hukum, dan partisipasi aktif masyarakat, diharapkan kualitas lingkungan perairan di Kota Bekasi tetap terjaga dan fenomena serupa tidak kembali terulang di masa mendatang.(A2TP)

AMK WebDev

Bangun portal berita profesional & ringan.

๐Ÿ’ฌ Konsultasi Globe News

Media Online Siap Pakai

Desain menarik, panel redaksi, dan dukungan SEO.

๐Ÿ“ž Hubungi Kami News Globe